Pascasarjana Universitas Riau  (UNRI) menggelar ujian terbuka promosi doktor Ilmu Lingkungan di Balairung Siak Sri Indrapura. Kamis, 20 Juni 2024.

Studi yang ditempuh promovendus kurang lebih 5 tahun  di Program Doktor Ilmu Lingkungan Universitas Riau ini menjadikannya lulusan ke-141 doktor pada bidangnya. di bawah bimbingan Prof. Dr, Zulfan Saam, MS sebagai Promotor, Prof. Dr. Isjoni, M.Si Ko-Promotor I dan Prof. Nofrizal, S.Pi., M.Si sebagai Ko-Promotor II

Pada kesempatan ini Promovendus Mahmud Alpusari., mempresentasikan hasil penelitian disertasinya dengan judul “Model Ekososioedukasi dalam Ppengelolaan Lingkungan Bagi  Masyarakat Nelayan Desa Rantau Baru Kecamatan Pangkalan Kerinci”  secara langsung di hadapan tim penguji yang diketuai oleh internal yaitu Prof. Dr. Ir. Thamrin, M.Sc, Dr.Ir. Ridwan Manda Putra, M.Si dan Prof. Dr. Seno Andri, M.sc dan Prof. Dr. Agus Irianto, selaku Penguji Eksternal.

Dalam penyampaian presentasi, promovendus mempresentasikan hasil penelitiannya secara komprehensif dan lancar sehingganya sidang promosi doktor ini berjalan sangat khidmat dan sakral. Selanjutnya didalam sesi pertanyaan oleh para penguji, promovendus menjawab dengan lugas dan jelas sehingga sidang ini juga berjalan dengan lancar tanpa halangan suatu apapun. Dalam sidang promosi doktor ini juga, tampak hadir keluarga besar dari promovendus.

Promovendus dinyatakan lulus dan berhak menyandang gelar doktor setelah mempresentasikan disertasi berjudul ““Model Ekososioedukasi dalam Ppengelolaan Lingkungan Bagi  Masyarakat Nelayan Desa Rantau Baru Kecamatan Pangkalan Kerinci”, dan merupakan lulusan ke-141 pada Program Studi Doktor Ilmu Lingkungan Pascasarjana Universitas Riau

Keberhasilan Promovendus inipun  dianugerahi predikat Sangat Memuaskan dengan IPK 3,95  , Semakin menambah daftar alumni doktor pada  Program Studi Doktor Ilmu Lingkungan.

Selama menjadi mahasiswa promovendus aktif dalam penelitian dan pengabdian serta menunjukan kualitas dan kelayakannya di bidang ilmu Lingkungan. Promovendus saat ini juga aktif sebagai Wakil Dekan Bidan Umum dan Keuangan FKIP Universitas Riau.

Prof. Dr. dr. Dedi Afandi, DFM, SpFM, Subsp. EM(K), MM, MARS, MH. selaku Direktur Pascasarjana Universitas Riau., dan Dr. Yusmarini, S.Pt, MP selaku Wakil Direktur Bidang Akademis dan Kemahasiswaan Pascasarjana Universitas Riau memberikan ucapan selamat dan harapan kepada promovendus agar dapat menerapkan ilmunya untuk kemajuan masyarakat dan kemajuan keilmuan di Indonesia. Ia juga berharap promovendus dapat menginspirasi mahasiswa yang lain untuk dapat segera menyelesaikan perkuliahannya.